Cuekin Fans Juve, Poulsen Janji Main Bagus

Sumber Kompas Kedatangan Christian Poulsen di Juventus akhirnya menuai cibiran dari para fans "Si Nyonya Tua". Namun, gelandang Denmark yang pernah bermasalah dengan Francesco Totti di Piala Eropa 2004 itu justru yakin dapat membuktikan kepada publik Italia bahwa ia dapat bermain baik di Serie-A. Para pendukung i Bianconeri begitu marah dengan keputusan klub yang menghabiskan biaya 7,8 juta poundsterling (Rp142,6 miliar) untuk mendapatkan gelandang Sevilla itu. Mereka bahkan telah melancarkan protes menentang kehadirannya. Mereka masih ingat betul bagaimana Poulsen melakukan aksi provokatif yang membuat Totti harus diusir dari lapangan dan menerima hukuman tiga kali larangan main di Euro 2004. Poulsen paham dengan sambutan sinis para penggemar klub Kota Turin tersebut. Pemain berusia 28 tahun itu tidak mau mengomentari sikap mereka dan berjanji membuktikan bahwa dia tak bermain seburuk itu. “Aku berharap bisa mengejutkan publik Italia yang mengangapku sebagai pemain kasar. Aku akan berusaha membuktikannya dengan penampilan bagus. Aku memiliki waktu untuk membuktikan diriku dan membuat orang berpandangan positif mengenai diriku," kata gelandang tengah itu. Juventus sendiri tak mau terlibat dalam perang urat syaraf antara calon pemain dan pendukungnya. Juve percaya Poulsen dapat memberikan permainan terbaik seperti yang ditunjukkannya di Sevilla. Di Spanyol, Poulsen memang berjaya karena kondisi di sana sangat kondusif terhadap penampilannya di lapangan. Namun, di Delle Alpi, kondisinya sangat bertolak belakang dan dia punya tugas besar membuktikan diri sebagai gelandang maupun playmaker seperti yang selama ini ia perankan. "Bermain di Sevilla adalah pengalaman yang luar biasa, tapi saat ini aku bangga bisa memperkuat Juve. Juventus adalah salah satu klub besar dunia dan kuharap bisa tampil bagus di sini. Aku biasa bernain sebagai gelandang bertahan, tapi aku bisa bermain sebagai playmaker," tutur Poulsen kepada La Gazzetta dello Sport. Poulsen akan menjalani tes medis, Selasa (15/7) waktu setempat, di klinik Fornaca, Turin. Jika lulus, ia akan menandatangani kontrak berdurasi lima tahun. Juve kemudian akan memperkenalkannya secara resmi kepada media, Rabu (16/7) malam waktu setempat. (CH4/YUD)

Template by : kendhin x-template.blogspot.com