Terkini No Latest Cedera Borriello, Pukulan Buat Milan

Sumber Kompas Cedera yang dialami Marco Borriello, Sabtu (26/7), menjadi pukulan berat buat AC Milan. Sebab, krisis lini depan mereka menjadi semakin parah, sementara Milan sudah harus segera menghadapi latihan dan uji coba pramusim. Borriello sengaja ditarik ke Milan lagi setelah membela Genoa, demi menambah amunisi lini depan I Rossoneri. Sebab, Milan memang kekurangan penyerang. Ronaldo cedera dan mungkin tak akan diperpanjang kontraknya. Sementara Filippo Inzaghi selain sudah menua, juga kembali dilanda cedera. Alexandre Pato sedang bergabung dengan timnas Brasil yang akan menghadapi Olimpiade Beijing. Alberto Paloschi sudah telanjur ditawarkan ke klub lain. Dia ditawar Torino dan negosiasinya sedang berjalan. Dengan cederanya Borriello, kemungkinan Milan akan membatalkan penjualan Paloschi ke Torino. Borriello mengalami cedera saat latihan hari Sabtu (26/7). Lutut kanannya mengalami kerusakan dan kemungkinan cukup parah. Sementara, Milan hanya bisa memprediksi, kemungkinan dia harus absen selama 60 hari. Artinya, di awal kompetisi Liga Serie-A dia belum bisa bermain. "Ada kerusakan di lutut kanan Borriello," demikian keterangan singkat AC Milan lewat situs resminya. Karena kasus Borriello itu, beberapa spekulasi menjadi semakin berkembang. Milan yang sedang krisis keuangan, kemungkinan akan memaksakan diri membeli striker baru. Sejauh ini, Milan mengincar Didier Drogba dan sempat ada wacana akan menarik Andriy Shevchenko kembali. Namun, bisa jadi ini memberi peluang buat Chelsea untuk menawarkan Drogba dan Shevchenko, asal klub itu boleh membeli Kaka. (ACM/HPR)

Template by : kendhin x-template.blogspot.com